Home Wisata Kuliner Mie Abang Adek Bekasi

Mie Abang Adek Bekasi

Mie Abang Adek Bekasi
foto: https://www.instagram.com/abangadekbdg/?hl=en

Mie Abang Adek Bekasi merupakan salah satu tempat makan yang sedang ramai dikunjungi oleh para penggemar makanan pedas. Warmindo satu ini menawarkan menu Indomie dengan tingkat kepedasan yang dapat membuat anda ketagihan.

Pengunjung bisa memilih tingkat kepedasan sesuai dengan selera dan kemampuan. Indomie sendiri memang sudah menjadi makanan yang fenomenal dan disukai oleh semua kalangan.

Mie Pedas Ini sangat cocok dimakan saat sedang musim hujan. Jika anda penasaran akan makanan tersebut, simak dulu informasi lengkapnya yang Sikidang berikan dibawah ini.

Harga Menu Makanan Mie Abang Adek

Harga Menu Makanan Mie Abang Adek
foto: https://www.instagram.com/tanggalmuda.id/

Harga Mie Abang Adek ini tergolong murah dan terjangkau, sehingga tak akan menguras kantong anda. Menu utama yang selalu dicari para pengunjung yaitu Indomie dengan tingkat kepedasan luar biasa.

Berikut rincian harganya untuk anda:

Indomie

  • Indomie Pedes Mampus (100 cabe) Rp.20.000/single
  • Indomie Pedes Mampus (100 cabe) Rp.25.000/double
  • Indomie Pedes Gila (80 cabe) Rp.17.000/single
  • Indomie Pedes Gila (80 cabe) Rp.22.000/double
  • Indomie Pedes Garuk (50 cabe) Rp.15.000/single
  • Indomie Pedes Garuk (50 cabe) Rp.20.000/double
  • Indomie Pedes (15 cabe) Rp.13.000/single
  • Indomie Pedes (15 cabe) Rp.18.000/double
  • Indomie Pedes Sedang (3 cabe) Rp.10.000/single
  • Indomie Pedes Sedang (3 cabe) Rp.15.000/double
  • Indomie Spesial Telor Asin Rp.22.000/single dan Rp.27.000/double

Ayam Penyet

  • Ayam Penyet Gokil (+21 cabe) Rp.27.000
  • Ayam Penyet Gendeng (+17 cabe) Rp.24.000
  • Ayam Penyet Sinting (+7 cabe) Rp.23.000
  • Ayam Penyet Sedeng (sambal biasa) Rp.21.000

Lauk Pauk

  • Bakso Goreng Rp.6.000
  • Keju Rp.6.000
  • Otak-Otak Rp.5.000
  • Tahu Rp.4.000
  • Nasi Rp.5.000
  • Telur Rp.5.000
  • Kornet Rp.6.000
  • Sosis Rp.6.000
  • Tempe Rp.3.000

(Harga menu makanan di Mie Abang Adek ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan)

Menu di Mie Abang Adek

Menu di Mie Abang Adek
foto: https://goo.gl/maps/bgrdWke1ro3JNJxV9

Mie Abang Adek menunya terdiri dari berbagai varian Indomie serta makanan lainnya. Namun sesuai dengan namanya, warung satu ini menawarkan menu Inomie yang populer.

Hal tersebut dikarenakan Indomie ini menggunakan level kepedasan yang luar biasa. Sehingga anda bisa memesan banyaknya sambal sesuai dengan yang diinginkan.

Banyak para penggemar pedas yang mencoba untuk menaklukan kepedasan Indome Abang Adek ini. Menu Indomie yang paling pedas yaitu Mie Pedes Mampus dengan 100 cabe.

Bayangkan saja betapa pedasnya menu satu ini, karena ukuran cabenya yang tak main-main. Rasa mienya kenyal dan gurih, bercampur dengan baluran cabai yang merah menciptakan cita rasa begitu luar biasa.

Namun bagi yang tidak suka pedas atau tak bisa makan terlalu banyak, tersedia menu dengan tingkat kepedasan ringan. Jangan lupa untuk menambahkan topping lauk pauk yang akan menambah kenikmatan rasanya.

Minuman yang dingin dan fresh akan sangat pas diminum setelah memakan makanan pedas. Pastinya akan bisa menghilangkan pedas dan dahaga anda setelah menyantap Indomie tersebut.

Tak heran jika warmindo ini selalu ramai pengunjung baik saat jam makan siang ataupun malam. Bagi anda yang tertarik dan penasaran seperti apa rasanya Mie Abang Adek ini bisa langsung mencari dilokasi terdekat dikota anda.

Alamat dan Rute Lokasi

Alamat dan Rute Lokasi Mie Abang Adek
foto: https://goo.gl/maps/1YSFpG5rxmjUo7zi6

Warmindo Abang Adek berada di RUKAN Grand Galaxy City. Tepatnya dikawasan Ruko Grand Galaxy RSK 1 No.2, RT.01/RW.02, Jaka Setia, Bekasi Selatan.

Lokasinya berada di pinggir jalan sehingga akan memudahkan anda dalam menemukan letak warmindo tersebut. Anda bisa datang kapan saja, namun jika masih belum paham lokasi dari warung makan ini bisa mengakses google maps berikut.

Jam Buka Mie Abang Adek

Jam Buka Mie Abang Adek
foto: https://goo.gl/maps/dgoYED2VejuTfdh68

Warmindo di Bekasi ini memiliki jam operasional buka mulai dari pukul 10.000-22.00 WIB setiap harinya. Pengunjung bisa datang kapan saja, baik hari biasa maupun saat weekend.

Sebaiknya jika ingin berkunjung ke warmindo ini, pastikan anda datang diwaktu yang sepi. Karena lokasinya selalu ramai pengunjung setiap harinya.

Daya Tarik

Daya Tarik Mie Abang Adek
foto: https://www.instagram.com/foodlikeid/

Warung Indomie Abang Adek Bekasi ini memang terdengar seperti warmindo biasa saja. Namun tak disangka lokasinya tak pernah sepi dari pengunjung dan selalu dipenuhi para penggemar makanan pedas.

Daya tarik utama dari Mie Abang Adek ini yaitu pada tingkat kepedasan yang menjadi ciri khasnya. Anda bisa merasakan makan indomie dalam balutan cabe yang melimpah.

Pastinya untuk mencicipi makanan ini, anda harus suka terlebih dahulu dengan pedas. Karena kepedasannya memang luar biasa menantang dan membuat ketagihan bagi siapa saja yang mencobanya.

Sudah banyak para vlogger, artis, atau influencer lainnya yang datang ke Indomie Abang Adek Bekasi ini. Kini warmindo sederhana tersebut semakin ramai dan jika ingin makan disana harus mencari waktu terbaik agar tak mengantri.

Fasilitas

Fasilitas di Mie Abang Adek
foto: https://goo.gl/maps/dnZkduqi1aiUNXAh9

Mie Abang Adek Bekasi memiliki fasilitas memadai diantaranya seperti area parkir, ruang makan indoor dan outdoor, toilet serta lainnya. Anda bisa memilih makan di ruangan indoor ataupun outdoor, sesuai dengan kenyamanan pengunjung.

Namun rekomendasi tempat duduk yang tepat yaitu di area outdoor dengan ruangan terbuka. Sehingga suasananya lebih segar dan sejuk, dapat menyegarkan tubuh yang berkeringat akibat makanan pedas.

Untuk pembayarannya sendiri bisa menggunakan cash ataupun debit, sehingga anda tak perlu khawatir. Nikmati sajian kuliner yang begitu menggugah selera tersebut.

Kunjungi juga –> Kampung Kecil Jatibening menawarkan rumah makan tradisional yang populer di Bekasi.

Spot di Mie Abang Adek

Spot di Mie Abang Adek
foto: https://www.instagram.com/jakeat.id/

Mie Abang Adek menawarkan menu makanan yang menantang dan mampu membuat anda ketagihan dalam sekali coba. Jika tertarik mencoba kuliner satu ini, beberapa aktivitas menarik berikut dapat anda lakukan saat berada di Mie Abang Adek Bekasi.

1. Spot dan Aktivitas Yang Dilakukan

Aktivitas utama yang pastinya anda lakukan yaitu menikmati sajian kuliner dari warmindo satu ini. Menu Indomie-nya memang menjadi hidangan paling best seller yang banyak digemari oleh pengunjung.

Meskipun banyak menu lainnya, namun Indomie tetap menjadi nomor satu. Nikmati sensasi terbakar pedas dari baluran cabe yang begitu menantang. Anda bisa memesan tingkat kepedasan hingga mencapai 100 cabe. Namun pastikan untuk memesan sesuai dengan kemampuan dan selera anda.

2. Kuliner Anti-Mainstream

Kuliner Indomie Pedas Abang Adek ini terbilang sangat menantang dan anti-mainstream. Jika biasanya anda hanya membuat indomie biasa dirumah, Kuliner satu ini hadir dengan konsep baru.

Bagi anda pecinta makanan pedas, pastikan untuk tak melewatkan kuliner unik satu ini yang berada di Bekasi. Rasakan sensasi makan pedas yang membuat anda keringatan namun ketagihan untuk terus menyantapnya.

3. Cabang Mie Abang Adek Lainnya

Tempat Nongkrong di Bekasi ini tak hanya memiliki satu cabang saja, namun sudah melebarkan sayap bisnisnya ke beberapa kota lain. Anda bisa menemukan beberapa kota lainnya seperti Jakarta dan Bandung.

Temukan lokasi Mie Abang Adek terdekat di kota anda dan kunjungilah jika anda sedang menikmati waktu senggang. Sembari mencoba variasi Indomie terbaru yang belom pernah anda rasakan sebelumnya.

Review sebelumnya –> Oh My Grill Jatiwaringin, restoran barbeque di Bekasi yang populer dikunjungi.

Tips Berkunjung

Tips Berkunjung ke Mie Abang Adek
foto: https://goo.gl/maps/TNUkfEUMKyeU8j3S8

Sebelum berkunjung ke Mie Abang Adek cabang Bekasi ini, sebaiknya anda memerhatikan beberapa tips dan saran berikut ini:

  • Pesanlah menu dengan tingkat kepedasan yang sesuai kemampuan anda.
  • Jika tak menyukai makanan pedas, anda bisa memesan menu lainnya.
  • Mengingat warung makan ini sering ramai, datanglah diwaktu yang tepat.

Itu dia ulasan informasi tentang tempat makan Mie Abang Adek di Bekasi. Semoga informasi wisata diatas dapat bermanfaat dan mempermudah kunjungan anda kesana. Nantikan terus info tempat wisata di Bekasi terbaru lainnya.

Previous articleBakmi Asui Jakarta
Next articleCafe Kitsune Jakarta