Pantai Legok Jawa menjadi obyek wisata pantai di Pangandaran yang rekomended untuk dikunjungi ketika akhir pekan. Destinasi wisata Pantai Legok Jawa Pangandaran menyajikan panorama pemandangan alam yang mempesona.
Kabupaten Pangandaran memang menjadi salah satu kota wisata di Jawa Barat yang menyajikan keindahan pantai-pantinya. Salah satu obyek wisata pantai menarik dikunjungi ketika berlibur di Pangandaran yaituy Pantai Legok Jawa.
Ketika anda berencana mengunjungi obyek wisata Pantai Legok Jawa namun masih minim informasi wisata. Berikut beberapa ulasan dan informasi dari Pantai Legok Jawa yang bisa anda jadikan referensi berlibur.
Harga Tiket Masuk Pantai Legok Jawa
Untuk menikmati pesona wisata yang di sajikan Pantai Legok Jawa anda cukup membayar biaya retribusi tiket masuk seharga:
- Rp.2.500/orang (Pejalan kaki)
- Rp.7.500/motor
- Rp.20.000/mobil
Harga tiket masuk wisata Pantai Legok Jawa Pangandaran diatas bisa berubah setiap waktu dan sudah termasuk tiket parkir kendaraan. Dengan biaya murah meriah anda bisa menikmati keindahan Pantai Legok Jawa Pangandaran.
Alamat dan Rute Lokasi Pantai Legok Jawa
Destinasi wisata Pantai Legok Jawa bisa anda kunjungi menggunakan kendaraan, karena akses jalan yang sudah baik. Lokasi dari Pantai Legok Jawa sendiri berada di Bulak Tawang, Legokjawa, Cimerak, Pangandaran, Jawa Barat.
Obyek wisata Pantai Legok Jawa sendiri berjarak sekitar 40 km ketika anda berangkat dari pusat kota Pangandaran. Anda bisa mengunjungi Pantai Legok Jawa menggunakan kendaran dengan waktu tempuh kurang lebih 1 jam perjalanan.
Ketika anda berencana mengunjungi Pantai Legok Jawa Pangandaran Jawa Barat namun bingung rute perjalanan terbaik untuk berlibur. Anda bisa mengakses peta lokasi Pantai Legok Jawa berikut ini.
Datang juga ke –> Pantai Lembah Putri banyak spot wisata yang rekomended.
Jam Buka Pantai Legok Jawa
Destinasi wisata Pantai Legok Jawa sendiri buka setiap hari selama 24 jam. Sehingga anda bisa berkunjung kapan saja dan berpuas diri menikmati pesona wisata yang ada di Pantai Legok Jawa.
Pantai memang menjadi destinasi liburan berbasis alam yang rekomended bagi anda untuk menghabiskan waktu libur. Anda bisa mengajak keluarga, parner kerja, teman atau pasangan untuk menikmati keseruan yang lebih.
Jika anda sedang ingin pergi ke pantai namun masih bingung akan kemana tujuan anda? Tak usah khawatir, anda bisa singgah ke Pantai Legok Jawa satu ini yang menawarkan keindahan alam menakjubkan.
Yang menjadi ciri khas dari pantai satu ini yaitu terdapat batu karang yang terdapat di tepi pantainya. Spot bebatuan karang tersebut terlihat menarik dan cantik sehingga banyak yang menjadikannya sebagai latar belakang foto.
Obyek wisata satu ini memiliki bibir pantai yang terbilang luas dengan pasir hitamnya yang mengkilau terkena sinar matahari. Wisatawan bisa bermain dipesisir pantai sembari mencari kerang-kerang kecil yang unik.
Ombak pada Pantai Legok Jawa ini tergolong besar dan datangnya tak menentu, sebaiknya wisatawan selalu waspada. Wisatawan juga dilarang berenang karena terlalu berbahaya dengan gelombang ombak besar yang ada.
Belum adanya pengelolaan dari pemerintah, membuat fasilitas dan sarana prasarana di pantai ini masih sangat minim. Oleh karena itu, pengunjung sebaiknya selalu berhati-hati dan tidak terlalu dekat dengan pantai saat gelombang laut sedang besar.
Daya Tarik
Pantai Legok Jawa merupakan salah satu wisata Pangandaran yang lokasinya tergolong masih tersembunyi. Namun menawarkan panorama alam yang akan membuat anda takjub dan betah berlama-lama disana.
Pangandaran sendiri merupakan sebuah Kabupaten di Jawa Barat yang memiliki potensi alam melimpah. Tak heran jika disana terdapat banyak destinasi berbasis alam untuk anda nikmati saat liburan tiba.
Meski tak sepopuler Pantai Pangandaran, namun Legok Jawa Beach mempunyai daya tarik etrsendiri yang mampu memikat para wisatawan.
Fasilitas
Obyek wisata Pantai Legok Jawa dilengkapi dengan beberapa fasilitas pendukung wisata seperti:
- Area parkir kendaraan wisata
- Warung-warung wisata
- Toilet
- Spot Wisata
- Camping area
- Spot memancing
- Menara Suar Legok Jawa
- Spot foto instagenic
Nikmati perjalanan liburan yang menyenangkan di Pantai Legok Jawa dengan menikmati keindahan wisata dan fasilitas pendukung yang ada.
Kunjungi juga –> Pepedan Hills rekomended dengan spot foto kece dan pemandangan alam indah.
Spot Wisata di Pantai Legok Jawa
Saat anda berkunjung ke Pantai Legok Jawa, terdapat banyak hal menarik dan aktivitas seru yang ada disana. Berikut Sikidang ulas dengan lengkap:
1. Terdapat Mercusuar Cantik
Keindahan Pantai Legok Jawa memang tak boleh diremehkan, meski tak seramai pantai lainnya. Wisatawan bisa menyaksikan keindahan lautan yang eksotis tersebut dari sebuah menara suar.
Mercusuar tersebut bisa anda kunjungi meski harus menaiki bagian atas dengan ratusan anak tangga yang melelahkan. Tangga tersebut berupa spiral sehingga memang memerlukan perjuangan yang cukup berat untuk sampai di puncaknya.
Dengan 8 tingkat tangga, Mercusuar ini dilengkapi dengan sebuah balkon disetiap dua tingkat tangganya. Anda bisa menggunakannya sebagai temapt beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan menuju puncak atas.
Nikmati keindahan birunya hamparan laut Legok Jawa yang akan membuat anda terpesona. Nikmati liburan menyenangkan di Pantai Legok Jawa dengan dengan pesona keindahan wisata yang disajikan.
Pemandangan dan suasana Pantai Legok Jawa yang menenangkan sangat rekomended untuk merelaksasi jiwa dan pikiran. Cocok bagi anda yang sedang ingin mnyendiri atau membutuhkan tempat healing yang rekomended.
2. Berburu Foto Instagenic
Selain menikmati pemandangan alam yang indah, anda juga bisa melakukan aktivitas lainnya seperti berswafoto, bermain pasir pantai dan lainnya. Spot foto instagenic di Pantai Legok Jawa juga rekomended untuk aktivitas fotografi.
Anda bisa menyiapkan kamera terbaik untuk mengabadikan momen yang berharga saat berada di pantai tersebut. Temukan beragam sudut fotografi yang mendukung. untuk kebuhtuhan sosial media anda.
Selain itu, pengunjung diperbolehkan bermain disekitar pantai, namun dilarang keras untuk berenang. Mengingat ombak di Pantai Legok Jawa tersebut sangatlah besar dan ganas, sehingga akan berbahaya jika anda melakukan aktivitas berenang.
Pastikan datang diwaktu yang tepat dan saat cuaca sedang cerah agar agar liburan anda bisa lebih maksimal dan menyenangkan. Hindari musim hujan yang membuat gelombang laut di Pantai Legok Jawa tersebut semakin besar.
3. Camping Ground
Ada fasilitas camping ground di Pantai Legok Jawa yang bisa anda nikmati ketika berlibur bersama teman, sahabat maupun keluarga. Dapatkan sensasi perjalanan wisata yang tak terlupakan di Pantai Legok Jawa dengan menginap dan menikmati keindahan yang disajikan.
Anda bisa mengajak teman untuk beramai-ramai camping di pinggir pantai dengan suasana lautan yang menenangkan. Pastikan membawa dan menyiapkan keperluan tenda dengan baik dan lengkap. Nikmati sensasi bermalam dialam terbuka yang akan menjadi suatu pengalaman tak terlupakan bagi anda.
Jangan khawatir anda dan keluarga akan kelaparan, karena banyak warung wisata yang menyajikan kuliner seafood lezat yang akan menggoyang lidah. Kunjungi obyek wisata Pantai Legok Jawa bersama keluarga tercinta untuk menghabiskan waktu libur di Pangandaran Jawa Barat.
Review sebelumnya –> Pantai Keusik Luhur tak kalah mempesona untuk wisata keluarga di Pangandaran.
Tips Berkunjung
Untuk mendapatkan liburan impian anda yang berkualitas di Pantai Legok Jawa. Berikut beberapa tips wisata dari Sikidang yang bisa anda jadikan referensi berlibur.
- Waktu terbaik untuk mengunjungi Pantai Legok Jawa yaitu di pagi hari dan sore hari ketika cuaca sedang cerah.
- Datang ke Pantai Legok Jawa di akhir pekan untuk menghabiskan waktu libur bersama orang tercinta.
- Bawa baju ganti, kamera, tenda dan lainnya untuk mendapatkan sensasi liburan menyenangkan di Pantai Legok Jawa Pangandaran.
- Tetap berhati-hati dan jaga alam Pantai Legok Jawa dengan membuang sampah pada tempatnya.
Semoga artiket wisata Pantai Legok Jawa yang sikidang sajikan diatas bisa menambah informasi dan membantu perjalanan liburan anda. Nantikan terus info destinasi wisata lainnya di Pangandaran Jawa Barat yang tak kalah emnarik untuk dikunjungi.